Tuesday 20 May 2014

Cara Merubah Resolusi Netbook 1024 x 600 ke 1024 x 768


Bagi yang punya netbook dengan layar kecil (biasanya resolusinya 1024 x 600) terkadang mendapat masalah ketika memainkan game atau aplikasi yang mengharuskan resolusi minimal 1024 x 768.

Bagaimana solusinya??
Berikut saya akan menshare cara untuk merubah resolusi netbook dari 1024 x 600 ke 1024 x 768.

Buka regedit.
Caranya tekan tombol windows + R atau klik start pilih run ketik regedit lalu enter.

Pada regedit:
HKEY_LOCAL_MACHINE/SYSTEM/Current Control Set/Control/Class/{4D36E968-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}/0000

Cari:
DWORD: Display1_DownScalingSupported (double klik), lalu pada value ganti dengan angka 1

Pada regedit buka:
HKEY_LOCAL_MACHINE/SYSTEM/Current Control Set/Control/Class/{4D36E968-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}/0001

Biasanya tidak terdapat Dword di bagian ini. Tapi silahkan dibuat sendiri dengan cara klik New -> Dword Value -> rename dengan nama Display1_DownScallingSupported dan pada value ganti dengan angka 1.

Pada regedit buka:
HKEY_LOCAL_MACHINE/SYSTEM/Current Control Set/Control/Class/{4D36E968-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}/0002

Cari DWORD seperti  yang sebelumnya (jika ada ganti dengan angka 1, jika tidak ada abaikan)

Close regedit lalu restart.

Setelah direstart silahkan Anda coba untuk mengatur resolusi layar sesuai kehendak.

Selamat Mencoba!

No comments:

Post a Comment